Header AD

intro ads

Sifat pria berdasarkan hewan kesukaannya



Tidak hanya wanita, pria juga suka memelihara hewan. Mari kita intip, apakah Anda atau pria Anda termasuk yang serius, penyayang, moody, atau bahkan playboy? 

1. Pemilik Ular 
Pria ini adalah mereka yang mandiri. Untuk ukuran pria dewasa, mungkin mereka sudah memiliki pekerjaan tetap dan tidak lagi bergantung pada orang lain termasuk orangtuanya. Biasanya pria ini cepat mengambil keputusaan saat dihadapkan pada suatu masalah. Selain mandiri, kebanyakan penggemar ular termasuk sosok yang pintar. 

2. Pemelihara Anjing 
Selain termasuk dalam golongan penyayang, kaum pria yang memelihara anjing di rumahnya adalah mereka yang sangat menyukai tantangan. Segala hal baru dalam hidupnya, patut untuk dicoba. Mereka juga ulet dan tidak pantang menyerah. Bagaimana dengan penyuka anjing- anjing manis dengan ukuran kecil dan bulu wangi yang lembut dan panjang? Anda patut mempertanyakannya kembali, biasanya sifat lembut juga lebih dominan pada mereka. 

3. Penyayang kucing 
Pria yang sangat mengidolakan kucing biasanya bersifat moody. Sulit sekali untuk mendekati apalagi untuk menyesuaikan apa isi hatinya. Bahkan teman- teman mereka pun sedikit kesulitan untuk menyesuaikan kesenangan karena mereka susah untuk ditebak. Namun jika sudah menemukan kecocokan mereka ini sebenarnya termasuk tipe penyayang. 

4. Pemelihara ikan 
Pria yang menyukai berbagai jenis ikan cenderung memiliki sifat ramah pada semua orang. Mereka sangat menyayangi dan senang berkumpul dengan kerabat dan teman- temannya. Tetapi karena terlalu ramah, mereka juga sering dianggap playboy. 

5. Si cool, iguana 
Biasanya laki- laki yang memelihara iguana tidak terlalu suka dicampuri dan didekati wanita dengan cara berlebihan. Mereka cenderung pendiam dan cool. Bagi para wanita, pria ini menjadi tidak asik untuk teman bertukar pikiran atau sekedar ngobrol. 




Sumber: dari berbagai sumber.
Sifat pria berdasarkan hewan kesukaannya Sifat pria berdasarkan hewan kesukaannya Reviewed by Astroshiopedia on March 13, 2014 Rating: 5

No comments

Post AD